BeritanyaInfo, Jakarta – Kepala Korp Lalu Lintas ( Kakorlantas ) Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum., sampaikan apresiasi atas capaian kinerja jajaran lalu lintas sepanjang tahun 2025 saat memimpin apel pagi, Senin (19/01/2026).

Penilaian betdasarkan hasil survei dan tingkat apresiasi publik, pelaksanaan tugas Korlantas Polri menunjukkan hasil yang positif dan merupakan buah dari kerja bersama seluruh personel.
Kakorlantas menyoroti pelaksanaan Operasi Ketupat 2025 yang dinilai berhasil mencatatkan sejarah positif. ” Keberhasilan harus menghadirkan pelaksanaan Operasi Ketupat 2026 yang lebih baik dari tahun lalu, dengan resolusi yang jelas dan dapat dieksekusi serta dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat, ” Tutur Kakorlantas.

Langkah yang diambil dalam persiapan Operasi Ketupat 2026 ditekankan awali pelaksanaan Operasi Keselamatan, juga meminta kepada seluruh jajaran untuk menjaga harkamtibmas dan mengelola kamseltibcarlantas, ” Tegas Irjen Pol Drs. Agus.

Kakorlantas juga mengajak kepada seluruh personel untuk menikmati tugas, peran dan fungsi di bidang lalu lintas, sehingga dapat memberikan kontribusi terbaik bagi institusi Polri dan Bhayangkara. ( Wien )
Eksplorasi konten lain dari BeritanyaInfo
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
